Transparansi Dana BOS SMAN 4 Batang Hari Dipertanyakan, Diduga Ada Indikasi Dikorupsi

- Penulis

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

LANGITJAMBI_ BATANG HARI_  Dugaan penyimpangan pengelolaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) mencuat di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 4 Kabupaten Batang Hari, Provinsi Jambi.

Sekolah negeri yang seharusnya menjunjung tinggi prinsip transparansi dan akuntabilitas justru diduga menutup akses informasi publik terkait penggunaan dana BOS.

Pantauan wartawan di lingkungan SMAN 4 Batang Hari tidak menemukan satu pun papan informasi atau pengumuman terbuka yang memuat alokasi maupun realisasi Dana BOS. Padahal, sesuai regulasi pemerintah, setiap sekolah penerima Dana BOS wajib mempublikasikan penggunaan anggaran secara terbuka agar dapat diketahui oleh masyarakat dan wali murid.

Ketiadaan informasi tersebut memunculkan kecurigaan serta pertanyaan publik mengenai pengelolaan keuangan sekolah. Ada apa sebenarnya dengan Dana BOS di SMAN 4 Batang Hari?

Salah satu guru yang mengajar di SMAN 4 Batang Hari membenarkan bahwa informasi terkait Dana BOS tidak dapat diakses secara terbuka di sekolah.

“Kalau untuk dana BOS, silakan konfirmasi ke bendahara atau kepala sekolah. Tapi saat ini bendahara sedang ke Jambi”. Ujarnya kepada wartawan, Selasa (07/01/2026).

Ironisnya, berdasarkan informasi yang dihimpun, SMAN 4 Batang Hari tidak hanya menerima Dana BOS dari pemerintah, namun juga diduga masih meminta sumbangan kepada orang tua siswa melalui komite.

Praktik tersebut menimbulkan dugaan adanya pungutan yang berpotensi melanggar ketentuan, mengingat Dana BOS diperuntukkan untuk membiayai operasional sekolah tanpa membebani wali murid, khususnya di sekolah negeri.

Pengamat media sosial, Riki Wijaya, mendesak Dinas Pendidikan Provinsi Jambi serta aparat pengawas internal untuk segera turun tangan melakukan audit dan pemeriksaan menyeluruh terhadap pengelolaan keuangan di SMAN 4 Batang Hari.

“Transparansi bukan sekadar kewajiban administratif, melainkan benteng utama untuk mencegah praktik korupsi di dunia pendidikan”. Tegas Riki Wijaya.***

Penulis:  Gusti Dian Saputra

Berita Terkait

Apa yang Akan Dilakukan Pemerintah Terkait Aktivitas PETI, Rahmat Hasrofi Pilih No Comment
Gadis Nasifa Ditemukan Tewas di Lubang Galian Batu Bata, Polisi Akui Belum Kantongi Bukti dan Saksi
Jalan di Ujung Jembatan Penghubung Batang Hari–Tebo Mulai Rusak
Warga Akui Terpaksa Tambang Emas Ilegal Demi Bertahan Hidup, Peri Vermata, Kita Sudah lakukan Himbauan
Pohon Besar Tumbang Timpa Rumah Warga, Diduga Akibat Angin Kencang
Wiki Wijaya Apresiasi Kejujuran Kapolres Batang Hari dalam Rilis Akhir Tahun 2025
Rokim, Pastikan Tindak Lanjuti Dugaan Website Desa Tebing Tinggi Sudah Habiskan Rp10 Juta
5 Anggota Geng Motor Diserahkan Ke Satreskrim Polres Batanghari
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:11 WIB

Kapolresta Jambi Ikuti Sosialisasi DIPA RKA-K/L dan Penandatanganan Pakta Integritas T.A. 2026 Fokus Lima Program Utama

Selasa, 13 Januari 2026 - 15:07 WIB

Kapolresta Jambi Pimpin Sosialisasi DIPA RKA-K/L Tahun Anggaran 2026 dan Penyerahan Rendisgar

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:47 WIB

HUT Provinsi Jambi ke-69: Mahasiswa Ingatkan Janji, Gubernur dan Belajar dari Daerah Lain

Selasa, 30 Desember 2025 - 00:35 WIB

Subdid I Polda Jambi, Kupas Tuntas Aktor Intelektual Mafia Tanah: Sudiwandinarya Zaini Hamid Dan Habib

Senin, 22 Desember 2025 - 20:38 WIB

HUT Merangin ke-76 Jangan Habis di Undangan dan Seremoni, Negara Wajib Hadir Menjaga Hutan dan Lingkungan

Kamis, 18 Desember 2025 - 17:22 WIB

Ketika Hukum Tak Lagi Netral di Era Digital!

Kamis, 18 Desember 2025 - 17:03 WIB

Kapolresta Jambi Pimpin Pembukaan Latpraops Lilin 2025 dan Pengamanan Tahun Baru 2026

Jumat, 12 Desember 2025 - 00:07 WIB

Kunjungan IKA UNH Kuatkan Sinergi Bersama Pihak Yayasan.

Berita Terbaru

Bungo

Garda 05 Peringati HUT Satpam Ke-45

Kamis, 8 Jan 2026 - 23:12 WIB